KUDUS - Dandim 0722/Kudus Letkol Inf Andreas Yudhi Wibowo, S.I.P., bersama Forkopimda memantau sejumlah gereja untuk memastikan perayaan Natal 2022 yang digelar Umat Kristiani di kabupaten Kudus berjalan aman, Sabtu (24/12/2022).
Dalam pemantauan kali ini Gereja yang didatangi rombongan yakni GKMI Kudus Panjunan, dilanjutkan Gereja Katolik Santo Yohanes Evangelista Demaan.
Di Sela-sela pemantauan tersebut, Letkol Inf Andreas Yudhi Wibowo, S.I.P., mengucapkan Selamat Natal bagi seluruh umat Kristiani di wilayah Kabupaten Kudus. Kami mengerahkan personel TNI Polri dan Satpol PP dalam pengamanan di semua gereja dan pos pelayanan Natal dan Tahun Baru 2023 yang tersebar di beberapa lokasi.
“Gunanya untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi Umat Kristiani yang merayakan Natal, serta stabilitas keamanan kususnya kabupaten Kudus terjaga”, Ujar Dandim.
Hal ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah, untuk memastikan perayaan Misa Natal berjalan lancar karena gereja sudah dijaga aparat keamanan.
Terakhir Dandim tak lupa mengimbau para jemaat yang melaksanakan ibadah di gereja untuk tetap menerapkan protokol kesehatan karena pandemi ini belum berakhir.
Redaktur : Pendim 0722/Kudus